SYARAT TUMBUH JAMBU BIJI/ JAMBU BATU


SYARAT TUMBUH JAMBU BIJI/ JAMBU BATU - Hal yang terkait dengan syarat tumbuh darii tanaman jambu biji yaitu:

A.1. Iklim Yang Cocok Untuk Budidaya Jambu Biji/ Jambu Batu
A.2. Media Tanam Budidaya Jambu Biji / Jambu Batu
A.3. Ketinggian Tempat

SYARAT TUMBUH JAMBU BIJI/ JAMBU BATU

SYARAT TUMBUH JAMBU BIJI/ JAMBU BATU
SYARAT TUMBUH JAMBU BIJI/ JAMBU BATU
A.1. Iklim Yang Cocok Untuk Budidaya Jambu Biji/ Jambu Batu
  • Dalam budidaya tanaman jambu biji angin berperan dlm penyerbukan, namun angin yg kencang dpt menyebabkan kerontokan pada bunga.
  • Tanaman jambu biji merupakan tanaman daerah tropis & dpt tumbuh di daerah sub-tropis dgn intensitas curah hujan yg diperlukan berkisar antara 1000-2000 mm/tahun & merata sepanjang tahun.
  • Tanaman jambu biji dpt tumbuh berkembang serta berbuah dgn optimal pada suhu sekitar 23-28 derajat C di siang hari. Kekurangan sinar matahari dpt menyebabkan penurunan hasil atau kurang sempurna (kerdil), yg ideal musim berbunga & berbuah pada waktu musim kemarau yaitu sekitar bulan Juli-September sedang musim buahnya terjadi bulan Nopember-Februari bersamaan musim penghujan.
  • Kelembaban udara sekeliling cenderung rendah karena kebanyakan tumbuh di dataran rendah & sedang. Apabila udara mempunyai kelembaban yg rendah, berarti udara kering karena miskin uap air. Kondisi demikian cocok untuk pertumbuhan tanaman jambu biji.
A.2. Media Tanam Budidaya Jambu Biji / Jambu Batu
  • Tanaman jambu biji sebenarnya dpt tumbuh pada semua jenis tanah.
  • Jambu biji dpt tumbuh baik pada lahan yg subur & gembur serta banyak mengandung unsur nitrogen, bahan organik atau pada tanah yg keadaan liat & sedikit pasir.
  • Derajat keasaman tanah (pH) tidak terlalu jauh berbeda dgn tanaman lainnya, yaitu antara 4,5-8,2 & bila kurang dr pH tersebut maka perlu dilakukan pengapuran terlebih dahulu.
A.3. Ketinggian Tempat
Jambu biji dpt tumbuh subur pada daerah tropis dgn ketinggian antara 5-1200 m dpl. Baca Selengkapnya tentang budidaya jambu biji/ jambu batu di : Teknik Cara Budidaya Jambu Biji / Jambu Batu (Psidium guajava L.) Lengkap

Artikel Lainnya:

Semoga artikel tentang SYARAT TUMBUH JAMBU BIJI/ JAMBU BATU ini bermanfaat. Terimakasih atas kunjungannya di blog BudidayaDesa ini. Ayo Bangun Desa dengan Budidaya!!